JUNIORROCKSTAR X TEENAGE DEATH STAR

JUNIORROCKSTAR X TEENAGE DEATH STAR

Keliaran, cuek, dan bodo amat menjadi nafas dari unit rock ugal-ugalan yang sulit untuk dilupakan karena keajaiban yang mereka bawa di atas panggung dan di rekaman mereka. Band indie rock yang terbentuk tahun 2004 ini sangat kental sekali akan unsur urban di dalamnya. Hal ini terlihat dari para personelnya yang mewakili semangat kaum urban dalam bermusik dan mereka sepakat untuk tidak menyebutkan nama asli mereka. Personel Teenage Death Star didominasi oleh masyarakat urban khas Jakarta dan Bandung yang lebih suka dipanggil sebagai Sir Dandy, Alvin, Sat NB, Helvi, dan Firman. Teenage Death Star mencoba untuk eksis di panggung musik Indonesia dengan mengusung genre rock old skull.

Nama Teenage Death Star terkenal sejak mereka terlibat dalam penggarapan soundtrack film Janji Joni. Selain itu, mereka juga terlibat dalam album kompilasi band – band indie yaitu JKT:SKRG.

Pada awalnya, tidak ada yang mengenal mereka karena karya. Tentu saja itu adalah pernyataan yang berdasar karena berbagai kekacauan dan hal gila lebih sering terjadi ketika mereka sedang manggung. Bas yang dipasang tanpa volume, drummer yang tiba-tiba kabur ke toilet di tengah panggung dan microphone yang menjadi rebutan para penonton adalah aksi nyata dari keugalan Teenage Death Star. Band asal Bandung ini perlahan-lahan mulai menampakkan diri ke permukaan.

Sejak berdiri tahun 2004, band ini terus berupaya untuk menciptakan sebuah album yang menjadi penanda akan kehadiran mereka. Kesibukan masing – masing personil menjadi salah satu sebabnya. Hingga pada akhirnya mimpi itu pun terwujud. Sebuah album berjudul LONGWAY TO NOWHERE akhirnya berhasil mereka rilis tahun 2008.

Album perdana ini berisikan 9 buah lagu khas Teenage Death Star. Namun mereka memasang lagu berjudul Absolute Beginner Terror sebagai lagu andalannya. Di samping 9 buah lagu tersebut, band ini juga menyertakan sebuah CD yang berisi lagu – lagu yang mereka ciptakan sepanjang perjalanan proses berkarya mereka.

 

Sebenarnya, yang menarik dari Teenage Death Star adalah ketidakpedulian mereka terhadap aksi panggung hingga karya malah menjadi daya tarik tersendiri. Hal itu yang membuat JUNIORROCKSTAR memutuskan untuk berkolaborasi dengan Teenage Death Star. Karena menarik. Itu saja. Seakan tidak ingin ketinggalan dengan sejarah yang telah ditorehkan oleh Teenage Death Star, JUNIORROCKSTAR diperbolehkan untuk memproduksi Official Merchandise bagi anak.

返回博客

发表评论

请注意,评论必须在发布之前获得批准。